Social Icons

Pages

December 8, 2014

Cara Membuat Perubahan Besar Pada Dunia

Di Inggris, terdapat sebuah kompleks pemakaman yang bernama Westminster Abbey. Biasanya dalam sebuah pemakaman, terdapat kumpulan batu nisan milik mereka yang telah meninggal dunia berikut nama, tanggal lahir serta tanggal meninggal. Tapi ada satu batu nisan yang unik di mana hanya ada tulisan di batu nisan tersebut.

Berikut adalah isi tulisan yang sudah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia.

Ketika aku masih muda dan bebas dan imajinasiku tanpa batas, aku bermimpi untuk mengubah dunia. Akan tetapi ketika umur dan kebijaksanaanku bertambah, aku sadar kalau dunia takkan berubah, jadi aku mengecilkan impianku dan memutuskan untuk mengubah negaraku.

Tapi itu juga tak berhasil.

Setelah aku terus bertambah dewasa, dalam usahaku yang penuh keputusasaan, aku mengecilkan lagi impianku untuk mengubah keluargaku, mereka yang dekat denganku, tapi mereka juga tak mau berubah.

Dan sekarang, saat aku terbaring di pemakaman, aku baru sadar: kalau saja aku mengubah diriku terlebih dulu, maka aku bisa mengubah keluargaku.

Dari dorongan dan inspirasi mereka, aku akan bisa mengubah negaraku menjadi lebih baik dan siapa tahu, aku mungkin bisa mengubah dunia.

Saya cukup terharu membaca tulisan itu dan sampai sekarang pun itu adalah kata-kata favorit saya karena kata-kata tersebut memberikan dampak yang cukup berarti bagi hidup saya.

Saya pernah mengalaminya sendiri ketika saya ngotot dan stres karena ingin mengubah sesuatu atau orang lain. Dan seperti yang Anda tahu, mereka takkan berubah. Sampai akhirnya saya tersadar bahwa saya salah. Saya menyadari bahwa yang bisa saya ubah adalah diri saya sendiri, bukan orang lain.

Pada saat berusaha mengubah diri sendiri, saya juga menyadari hal lainnya bahwa ternyata mengubah diri sendiri pun tidak segampang yang dikira, apalagi berusaha mengubah orang lain.

Kalau Anda hari ini pusing dan kecewa karena ingin mengubah sesuatu atau orang lain tapi tak kunjung berhasil, jangan ngotot lagi. Buang jauh-jauh usaha Anda yang sia-sia itu. Anda hanya buang-buang tenaga.

Ubahlah diri Anda. Mulai dari diri Anda. Ketika diri Anda berubah, orang lain dan dunia di sekitar Anda pun pasti berubah. Orang lain melihat perubahan dalam diri Anda pasti akan memberikan reaksi yang berbeda. Perbedaan itulah yang akan mengubah lingkungan Anda secara keseluruhan bahkan dunia.

Ingin membuat perubahan besar pada dunia? mulailah dari diri sendiri. Itulah yang pertama kali harus Anda lakukan. Change yourself first then the world will change because of your change. Ubahlah diri Anda terlebih dulu maka dunia akan berubah karena diri Anda.

Coba lihat setetes air yang bisa membuat riak gelombang air yang makin lama makin besar. Begitu pula ketika diri Anda berubah. Perubahan dalam diri Anda akan mempengaruhi sekitar Anda, keluarga, teman, kerabat, kota, negara dan akan menyebar sampai dunia.

Mungkin Anda bilang saya mengada-ada. Coba lihat orang-orang besar di dunia ini. Ambil saja contoh Mahatma Gandhi atau Bunda Theresa. Satu orang biasa-biasa, bukan keturunan bangsawan, bukan dari keluarga kaya tapi bisa mengubah dunia dengan sangat luar biasa. Hanya satu orang saja.

Ingatlah, Anda tak perlu mengubah dunia. Ubahlah diri Anda menjadi lebih baik atau bahkan terbaik maka dunia akan menyesuaikan diri sesuai kondisi Anda. Apa yang terjadi di sekitar Anda adalah cerminan dari apa yang terjadi di dalam diri Anda. Ketika apa yang ada di dalam diri Anda berubah, maka apa yang ada di luar diri Anda ikut berubah.

Semoga artikel ini bermanfaat dan salam.

Bagikan artikel ini ke teman-teman Anda.

Share Ke Facebook     Share Ke Twitter

-------------------------------------------------------------------------------
Rahasia Hidup Bahagia Apa pun Yang terjadi, Klik Di Sini.

No comments:

Post a Comment