Social Icons

Pages

September 27, 2016

Surat Inspiratif Dari Kepala Sekolah Singapura Untuk Orangtua Murid

Beberapa waktu lalu saya dikirimi sebuah artikel menarik dan inspiratif mengenai sebuah surat yang dikirim langsung oleh seorang kepala sekolah di Singapura untuk orangtua siswa yang akan menempuh ujian.

Apa isi surat tersebut?

Sang kepala sekolah mengatakan bahwa ujian akan tiba sebentar lagi. Beliau tahu bahwa banyak orangtua yang cemas sekaligus jantungan. Mereka berharap anaknya lulus ujian dengan nilai memuaskan.

Yang paling mengesankan dari surat itu adalah ketika beliau mengatakan bahwa di tengah-tengah siswa yang menjalani ujian tersebut, ada calon seniman yang tidak perlu mengerti matematika, ada calon ahli komputer yang tidak perlu mengerti kimia, ada calon pengusaha yang tidak perlu mengerti pelajaran sejarah atau sastra, ada calon musisi yang nilai kimianya tidak berarti, ada calon olahragawan yang lebih mementingkan fisik daripada fisika, ada calon fotografer dengan ribuan sudut pandang berbeda yang tentunya ilmunya tidak akan diperoleh di sini.

September 16, 2016

6 Kebiasaan Sepele Yang Menimbulkan Pemborosan

Bagi Anda yang berpenghasilan pas-pasan atau tidak memiliki keberuntungan untuk melakukan atau membeli sesuatu tanpa banyak pikir dan tanpa melihat harga, tentulah diperlukan sebuah perencanaan yang berakhir dengan menabung.

Semua orang pasti pernah mengalami ini. Mungkin Anda pergi ke suatu tempat, Mall atau pusat perbelanjaan dan melihat sebuah barang yang membuat Anda jatuh cinta dan ngiler pada pandangan pertama. Dan setelah melihat label harga, Anda pun dalam hati menyanyikan lagu sedih dan meratapi nasib. Harganya terlalu jauh dari jangkauan.

Atau mungkin Anda ingin jalan-jalan ke luar negeri, katakanlah ingin mengunjungi menara Eiffel di Paris atau Burj Khalifa di Dubai. Tapi apa daya, dana yang sanggup Anda kumpulkan hanyalah cukup untuk pergi ke Kuala Lumpur, itu pun dengan tiket pesawat murah hasil memata-matai promo dari internet sampai mata berkunang-kunang.

Jika Anda banyak uang, semua ini tentunya tidak masalah. Anda bisa tinggal melakukan apa pun untuk memuaskan hasrat Anda. Masalahnya adalah bagaimana Anda tidak seperti itu? Anda tidak sendirian, mayoritas orang juga mengalami apa yang Anda rasakan.